HARI KE 13 - KKN KOLABORATIF LUAR NEGERI MANDIRI UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG 2022
Laporan Kegiatan Harian KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Jenis KKN : KKN Kolaboratif Luar Negeri Mandiri
Hari : Selasa
Tanggal : 16 Agustus 2022
Kegiatan :
Apel bersama Guru SIKK
Kegiatan belajar Mengajar
Scanning Surat Keterangan Sehat Penerima Beasiswa
Arabic Corner
Deskripsi : Pagi hari sesuai dengan agenda rutinan sekolah diadakan Apel dihadiri oleh semua guru, staff, dan juga kami yang sedang KKN di SIKK. Dalam apel bapak kepala sekolah memberikan kesan dan pesan dan juga beberapa guru mengumumkan suatu pengumuman. Setelah apel kami kembali malakukan KBM dengan mata pelajaran yang bermacam-macam. Seperti Matematika, IPA, IPS, Seni budaya dan lainnya. Baik kami menggantikan ataupun hanya sekedar membantu guru. Beberapa dari kami juga ada yang dibidang kesekretariatan, yaitu melakukan scanning surat keterangan sehat penerima beasiswa. Kurang lebih ada 600 - 700 lembar.
Pada malam hari, kami mengadakan program pembelajaran bahasa arab untuk siswa/i yang tinggal di sekitar sekolah dengan buku panduan kitab bayna yadaik dengan materi awal muhadatsah perkenalan dengan menggunakan bahasa arab serta pemberian mahfudzat.
Dokumentasi :
Apel bersama Guru SIKK
Kegiatan Belajar Mengajar
Scanning Surat Kesehatan Penerima Beasiswa
Arabic Class
Komentar
Posting Komentar